PANCORAN MAS-Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Depok berkomitmen untuk melaksanakan Pemilu yang berkualitas. Demikian dikatakan Ketua KPUD Depok masa bakhti 2013-2018, Titik Nurhayati. ”Kami akan berkomitmen melaksanakan pemilu yang berkualitas dan berintegrasi,” ujar Titik.
Menurut Titik, KPU harus menjadi penjaga gawang bagi proses demokrasi. Sesuai dengan UU No 15 tahun 2011 pasal 2 yang mengamanatkan bahwa proses Pemilu diselenggarakan KPU yang bersifat nasional, tetap dan mandiri.
”Kita harus saling berbenah memperbaiki kinerja agar penyelenggaraan Pemilu semakin berkualitas,” jelas Titik yang didampingi anggota lainnya, Suwarna Wiryasumarta, Ahmad Arif, Nana Sobarna, dan Nurhadi.
Sementara itu, Nurhadi anggota KPUD Depok menambahkan pelaksanaan pemilu harus lebih melibatkan masyarakat. Mereka harus terlibat secara cerdas, bukan sekedar mengikuti prosedur datang ke TPS dan memilih calon wakilnya.
”Kita ingin partisipasi masyarakat dilakukan secara sadar, bebas tekanan dan paksaan, serta tidak ada money politik. Kami berharap masyarakat harus lebih jeli dan kritis dalam memilih wakilnya,” tutur Nurhadi.
Nana Sobarna selaku Koordinator Divisi Humas mengatakan, KPUD Depok punya tanggung jawab berat, bukan sekedar menyelenggarakan pemilu. Namun bisa menjamin keberlangsungan proses Pemilu yang bersih, berkeadilan, dan bermanfaat untuk masyarakat.
”Jangan sampai dengan fenomena korupsi dan contoh penyalahgunaan penyelenggara Pemilu kita biarkan, dan masyarakat semakin apatis untuk terlibat aktif dalam politik dan kenegaraan,” pungkas Sobarna. (rafidz)
1,186 total views