REIKKA 2014 Sajikan Pameran Teknologi Ikan Hias

0
455

TEKNOLOGI-REIKKA-595x396depoktren.com-Salah satu rangkaian acara dari gelaran REIKKA 2014 (Rekreasi, Edukasi, Informasi, Komunikasi, Konservasi, dan Atraksi) yang diselenggarakan oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Ikan Hias (Balitbangdias) Kementerian Kelautan dan Perikanan RI yaitu Pameran Teknologi ikan hias.

Kegiatan ini merupakan ajang pameran teknologi perikanan terutama bidang ikan hias dan segala aspek pendukungnya. Sejalan dengan tema REIKKA 2014, melalui pameran ini diharapkan pemberdayaan stakeholder ikan hias melalui penguasaan teknologi tepat guna dapat lebih mendorong peningkatan daya saing perekonomian nasional dalam rangka mensejahterakan masyarakat pembudidaya di tanah air serta mempromosikan ikan hias Indonesia kepada masyarakat umum.

“Sasaran yang ingin dicapai dari pameran teknologi ini ialah menjaring para pelaku usaha untuk masuk ke dalam sektor industri ikan hias serta menciptakan dan memperluas pasar ikan hias Indonesia,” ujar Ruby Vidia Kusumah, salah satu panitia REIKKA saat ditemui di kantor Balitbangdias Jalan Perikanan No 3 Pancoran Mas, Depok.

Kegiatan pameran teknologi diselenggarakan oleh Gabungan Pengusaha Makanan Ternak (GPMT) dengan didukung oleh Balai Penelitian Dan Pengembangan Budidaya Ikan Hias (Balitbangdias), Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Depok, Trobos Aqua, para eksportir ikan hias (Harlequin Aquatics), serta pengusaha ikan hias. Khusus untuk Alih teknologi budidaya ikan hias ini akan dilaksanakan pada tanggal 7 November 2014.

“Kami mengadakan transfer teknologi ikan hias dengan harapan dapat mengangkat teknologi budidaya yang ramah lingkungan dan sejalan dengan upaya konservasi di alam,” tutur Ruby.

Adapun Teknologi budidaya ikan hias yang nanti akan ditampilkan antara lain mulai dari resirkulasi, teknologi pakan, vaksin ikan, sampai dengan pembuatan dan teknologi terbaru dari akuaskaping. (ardian)

 884 total views

LEAVE A REPLY