Polres Depok Lauching SKCK dan SIP Online

0
597

www.depoktren.com–Mapolres Depok melauching Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan Sistem Informasi Penyidikan (SIP) Online di Mapolres Depok, Senin (4/11).

Launching dihadiri 
Wakapolda Metro Jaya Brigjend Pol Purwadi Arianto, Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna, Ketua DPRD Depok, Hendrik Tangke Allo dan Kepala Kejaksaan Depok, Sufari.

Kapolresta Depok Kombes Herry Heryawan mengatakan, dengan adanya SKCK Online, masyarakat dapat langsung mengakses situs lalu melakukan pendaftaran. Sedangkan SIP Online bertujuan dapat memberikan informasi pengembangan setiap laporan kasus. “Dua program pelayanan Polresta Depok yaitu SKCK dan SIP Online ini merupakan upaya dalam berbenah untuk meningkatkan pelayanan ke masyarakat,” ujar Kapolres Depok yang akrab disapa Herimen.

Herry menjelaskan, hanya dengan melihat dari HP android atau Ios, masyarakat dapat mengklik situs polrestadepok.skckonline.id untuk SKCK Online sedangkan SIP Online, masyarakat dapat mwmbuka www.sipdepok.com. 
“Setelah dua program unggulan pelayanan Polresta Depok yang sudah berjalan yaitu Halo Polisi dan Panic Button. Kini ada SKCK dan SIP Online dalam memberikan kemudahan masyarakat dalam proses pelayanan lebih mudah, singkat, cepat, akurat,” jelasnya. (Papi Ipul)

 598 total views

LEAVE A REPLY